Capaian dan Tantangan Untuk Penguatan Demokrasi di Bangka Belitung

Pangkalpinang, Rabu 24 Oktober 2018 bertempat di Sun Hotel Pangkalpinang Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menyelenggarakan kegiatan Penguatan Indeks Demokrasi Indonesia yangmana nilai Indeks Demokrasi Bangka Belitung yang sekarang menduduki posisi 4 (empat) dengan nilai 80,11.

Kegiatan ini diikuti oleh peserta dari anggota Kelompok Kerja IDI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Tokoh Masyarakat, LSM, Ormas, Jurnalis dan perwakilan OPD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Kegiatan itu dibuka oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik H. Tarmin mewakili Sekretaris Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Di dalam sambutannya Beliau menyampaikan pengukuran Indeks Demokrasi indonesia (IDI) telah dilakukan oleh Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional / BAPPENAS sejak tahun 2009 yang bertujuan untuk menggambarkan perkembangan demokrasi (politik)  pada tingkat nasional dan tingkat provinsi. Ada tiga aspek menurut beliau yang dilihat dalam IDI yaitu kebebasan sipil (civil liberty), hak hak politik (political right) dan kelembagaan demokrasi, ketiga aspek tersebut dielaborasi menjadi 11 variabel dan 28 indikator. Aspek kebebasan sipil dengan variabel kebebasan berkumpul dan berserikat, kebebasan berpendapat, kebebasan berkeyakinan, dan kebebasan dari diskriminasi. pada aspek hak hak politik, variabel yang dilihat adalah hak memilih dan dipilih, partisipasi politik dalam pengambilan keputusan dan pengawasan. Sedangkan aspek kelembagaan demokrasi, variabelnya adalah pemilu yang bebas dan jurdil, peran dprd, peran partai politik, peran birokrasi dan pemerintah daerah, peran peradilan yang independen.

Beliau juga menyampaikan hasil rilis Indeks Demokrasi Indonesia (IDI) tanggal 4 september 2018 dari berita resmi statistik BPS Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,  Indeks Demokrasi Indonesia (IDI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung 2017 mencapai angka 80,11 yang mengalami penurunan dari hasil idi 2016 sebesar 83,00 berdasarkan hasil IDI 2017,  provinsi kepulauan bangka belitung merupakan 4 (empat) provinsi yang berada pada katagori “baik” (>80) sementara 30 provinsi lainnya berada pada katagori “sedang” (60-80). hasil IDI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung tahun 2017 secara keseluruhan adalah 80,11 atau lebih tinggi dari rata-rata idi nasional yakni 72,11. Selanjutnya, Beliau berharap agar para peserta dapat memanfaatkan rapat ini sebaik mungkin guna menambah pemahaman  mengenai membangunan demokrasi bagi kesejahteraan masyarakat serta dapat menganalisis kelemahan dan kekuatan praktik-praktik demokrasi di Provinsi  Kepulauan Bangka Belitung sehingga dapat berkontribusi untuk pengembangan dan kemajuan nilai-nilai demokrasi dengan langkah-langkah yang lebih responsif, profesional, tuntas, dan sinergis. dalam  rangka menentukan masa depan kehidupan negara mencapai kesejahteraan rakyat khususnya di negeri serumpun sebalai ini.

Setelah sambutan yang disampaikan oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik kegiatan tersebut dilanjutkan dengan pemaparan dari Syarif Hidayat Anggota Dewan Ahli Indeks Demokrasi Indonesia (IDI), Peneliti Pada Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) dengan pokok pembahasan tentang Capaian dan Tantangan Untuk Penguatan Demokrasi di Daerah. Selanjutnya kegiatan tersebut dilanjutkan dengan kegiatan diskusi.

Sumber: 
Kesbangpol
Penulis: 
HumasKesbangpol
Fotografer: 
Kesbangpol
Editor: 
Kabid Poldagri
Bidang Informasi: 
Kesbangpol